Bismillah.
Segala puji bagi Allah Rabb seru sekalian alam. Salawat dan salam semoga tercurah kepada Nabi kita Muhammad, para sahabatnya, dan pengikut setia mereka.
Amma ba’du.
Panitia Pembangunan Masjid Graha al-Mubarok bersama segenap pengurus Yayasan Pangeran Diponegoro (YAPADI) mengucapkan terima kasih dan penghargaan sebesar-besarnya kepada semua pihak yang telah ikut serta dalam kegiatan perdana :
‘Kerja Bakti Pengerasan Jalan menuju Tanah Wakaf Masjid Graha al-Mubarok’
Pada hari : Ahad, 23 Juli 2017 Pkl. 08.00 WIB – selesai
Tempat : Dusun Donotirto desa Bangunjiwo kecamatan Kasihan Bantul Yogyakarta.
Lokasi : 3 km barat daya Kampus Universitas Muhammadiyah Yogyakarta
Diantara pihak yang telah mendukung kegiatan ini adalah :
– Pewakaf tanah Bp. Suranto dan Bp. Sudarmanto hafizhahumallah
– Warga masyarakat dusun Donotirto hafizhahumullah
– Relawan Forum Kajian Islam Bantul (FKIB)hafizhahumullah
– Relawan Panitia Pelatihan Fikih Muamalah (PPFM) Bantul hafizhahumullah
– Relawan Yayasan Islam Abdurrahman bin ‘Auf (YIA) Bantul hafizhahumullah
– Relawan Islamic Center Baitul Muhsinin (ICBM) Sleman hafizhahumullah
– Relawan Srunggo, Imogiri Bantul hafizhahumullah
– Relawan Magelang hafizhahumullah
– Relawan dosen, mahasiswa, dan alumni Universitas Muhammadiyah Yogyakarta hafizhahumullah
– Relawan Peduli Muslim (PM) hafizhahumullah
– Relawan Indonesia Bertauhid hafizhahumullah
– Relawan Radio Muslim hafizhahumullah
– Relawan Wisma al-Mubarok hafizhahumullah
– Relawan Takmir Mahasiswa Masjid al-Muttaqin Ngrame hafizhahumullah
– Santri, pengurus, dan alumni Ma’had al-Mubarok hafizhahumullah
– Dan lain-lain yang tidak bisa kami sebutkan satu-persatu
Semoga Allah menerima amal kita bersama dan menjadikannya sebagai pemberat timbangan kebaikan kelak pada hari kiamat. Seraya berdoa kepada Allah dengan nama-nama-Nya yang mahaindah dan sifat-sifat-Nya yang mulia, semoga Allah menjadikan kerjasama dan jalinan hubungan yang kita bangun ikhlas karena-Nya dan berbuah manfaat bagi sesama. Kami pun memohon maaf sebesar-besarnya apabila dalam menyambut dan mengatur acara terdapat banyak kekurangan.
Wa shallallahu ‘ala Nabiyyina Muhammadin wa ‘ala ailhi wa shahbihi wa sallam.
Walhamdulillahi Rabbil ‘alamin.
Yogyakarta, Akhir-akhir bulan Syawwal 1438 H
Panitia Pembangunan Masjid Graha al-Mubarok
Yayasan Pangeran Diponegoro
Pusat Informasi :
– Fanpage : Kajian Islam al-Mubarok
– Twitter : @kajianmubarok
– Website : www.al-mubarok.com
– Kontak Panitia : 0896 5021 8452 (Yudha)